Senin, 19 Agustus 2013

Tips Membersihkan Noda Lem, Lilin & Cat di Lantai Keramik


detail berita
Lantai merupakan bagian rumah yang paling berpotensi untuk kotor. Pasalnya, lantai memang selalu terinjak-injak, termasuk oleh kaki yang terkadang tidak bersih.

Seperti dikutip dari 101 Tip Membetulkan & Merawat Rumah, Imelda Akmal Architecture Writer Studio, ada beberapa cara untuk membersihkan noda yang menempel di keramik tanpa harus merusaknya.

Noda bekas lem, lilin, dan cat dapat dibersihkan dengan cara dikikis atau dikerik perlahan dengan pahat logam atau yang lebih sering disebut dengan kape.

Selain itu, penggunaan tapas dan cairan sabun dapat dilakukan untuk menghindari risiko permukaan keramik tergores.

Pengunaan kape atau sabun tergantung dari tingkat noda yang menempel. Jika hanya noda ringan, ada baiknya dibersihkan dengan sabun karena potensi kerusakan keramik diminimalisir.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar